Jangan Menyerah
Kebijakan Pemerintah #StayAtHome #DiRumahSaja sudah memasuki fase minggu ketiga (akhir Maret 2020), diibaratkan bagaikan kita sedang berjalan pada lorong yang panjang dan sepi, dengan satu-satunya lilin yang juga sudah mulai habis terbakar, perlahan demi perlahan.
Wabah corona telah menggoncang tatanan kehidupan dan emosi kita. Dengan tingkat penyebarannya yang sangat agresif sehingga mengakibatkan perubahan reaksi emosi, baik secara aktif maupun pasif, secara langsung dapat diamati (overt) maupun tidak secara langsung dapat diamati (covert), disadari maupun tidak disadari. Perasaan seperti: cemas, takut, bingung, kesal, marah, hingga pasrah.
Kondisi ini mempengaruhu kedehatan mental kita, dengan eksposure pemberitaan dan informasi yang begitu massif dari sumber terpercaya ataupun hoax, masuk tanpa saringan di layar android kita. Hal ini mau tidak mau mempengaruhi pikiran logis kita sehingga kejadian pendemi Corona ini mengakibatkan stres berkepanjangan tanpa kita tahu kapan berakhirnya, membuat kita lelah (fatigue).
Stop kelelahan mental ini sebab akan melemahkan sistem imunitas dari metabolisme tubuh kita yang pada akhirnya dapat memicu sakit.
Dear Parents, ayooo kita tetap berpikiran positif dan jaga stamina agar trtap sehat, berikut strategi tips mengelola stress disebabkan Pendemi Corona sedang terjadi, yaitu:
- Know your enemy,
PAHAMI informasi 4w1h tentang Virus Corona tujuannya untuk antisipasi cara menghindarinya - Build a hopes
Visualisasikan keyakinan pada diri sendiri dengan berpikir positif bahwa kita bersama keluarga MAMPU melalui ini semua - Positive Activity
BUAT DAFTAR aktivitas positif yang dapat menghibur dan membuat suasana jadi menyenangkan - Pray,
BERDOA sebab hanya dengan perlindungan dan penyertaan Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa yang menolong kita - Rest if you must ISTIRAHAT sejenak agar tubuh segar kembali dengan stamina tetap optimal
Dear Parents tetap semangat yah, sebab ini membutihkan persistensi dan konsistensi, ayo tetap FOKUS dan jangan menyerah 💪
Niken Ardiyanti. M.Psi (Psikolog)
Praktisi Pendidikan, SDM, dan Keluarga

